PONOROGO - Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko bersama Kepala BPBD, Kepala Dinas PU, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo meninjau langsung lokasi tanah longsor yang menimpa gedung SDN 3 Temon, Kecamatan Ngrayun, Senin (6/12/2021).
Rombongan disambut oleh jajaran Forkopimka Kecamatan Ngrayun, Kades dan Perangkat Desa Temon serta Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Temon.
Disela-sela melihat dari dekat gedung sekolah yang tertimpa longsoran, Sugiri Sancoko meminta agar tidak menempati gedung yang berada di area sekitar longsoran.
"Agar dalam proses kegiatan belajar mengajar selalu hati-hati dan waspada dengan adanya longsor susulan yang mungkin bisa terjadi sewaktu waktu, " pinta Kang Giri sapaan akrab Sugiri Sancoko.
Baca juga:
Gotong Royong Tak Boleh Luntur
|
Pada kesempatan tersebut Bupati Ponorogo juga memberikan bantuan buku tulis kepada siswa siswi SDN 3 Temon. (Muh Nurcholis)